(SPONSORED) : V10 PLUS SERUMS (SENSITIVE SERIES)

by - August 05, 2017

Hai semuanya!

Aku belakangan ini lagi nyari skin care yang aman buat kulit aku, dan bisa ngasih nutrisi buat kulit juga. Soalnya aku ngerasa walaupun mukaku berminyak dan cenderung ke acne prone dan aku ngerasa banget kalo kulit aku kekurangan nutrisi yang baik untuk kulit wajah aku.

So, pas V10 Plus ngasih produknya buat aku coba aku seneng banget karena aku emang lagi nyari banget sih. Dan mereka juga baik banget ngasih travel size yang menurutku cocok banget buat aku yang bakalan bepergian.



Oke, aku mulai dari serumnya terlebih dahulu ya~

DECRIPTION :
Kali ini aku mau ngebahas tentang serum seriesnya yang BUANYAK BANGET variannya. Jadi nggak perlu pusing-pusing nyari mana yang cocok dikulit, karena mereka punya semua solusi untuk kulit kita!

Serum dari V10 PLUS ini ada 5 series, yaitu :

1.      ACNE TREATMENT SERIES : Licorice, Vitamin C, Pycnogenol
2.      HYDRATING SERIES : Hyaluronic, Collagen, Amino
3.      ANTI AGING SERIES : Biocell, Collagen, Hyaluronic
4.      WHITENING SERIES : Placenta, Quasi, Vitamin A
5.      SENSITIVE SERIES : Ceramide, Plasenta, Pycnogenol


Dan aku kebetulan banget dapet yang SENSITIVE SERIES dari V10 PLUS. Oya, tipe kulit aku juga agak sensitive, jadinya ini pas banget buat aku.

Produk V10 PLUS sudah banyak memenangi international award loh, jadi nggak perlu diragukan lagi kualitasnya. Bahkan sudah menjadi official skincare untuk ajang-ajang kecantikan di Singapura.
Oya, ampe lupa ngasih tau kalo V10 Plus ini merupakan brand skincare dari Jepang dan sudah mempunyai beberapa cabang di dunia, dan sekarang ada di Indonesia!

PACKAGING :
Ngomongin soal packaging, aku seneng banget karena V10 Plus ini punya kemasan travel sized yang bener-bener travel-friendly banget. Bentuknya amplop yang tipis jadi bisa diselipin dimana aja, dan nggak perlu takut tumpah karena kemasannya berbentuk sachet. Tinggal sobek trus pake deh!



Trus juga ini ekonomis banget karena satu sachet bisa dipake 4x pemakaian alias 2 hari. Tapi kalo emang menurut kalian ribet pake sachet, kalian bisa beli yang kemasan full sized-nya.


Oya diamplopnya ada keterangan tentang produk dan juga award yang berhasil mereka raih. Trus pas sachetnya diambil, ada tulisan juga di dalamnya. Dikemasan juga tertulis kalo V10 Plus ini Free Paraben, Mineral Oil, Free Artificial Coloring, dan Tanpa Pewangi Buatan. Selain itu juga tertulis kalau V10 Plus ini berbasis air, teruji oleh dokter kulit, serum yang dapat disesuaikan dengan 11 permasalahan kulit, dan yang terpenting—HASIL NAMPAK HANYA DALAM 10 HARI!!!

Fungsi tiap-tiap serum

CARA PEMAKAIAN : 



INGREDIENTS :

V10 PLUS CERAMIDE SERUM :

Aqua/Water, Butylene Glycol, Pentylene Glycol, Glycerin, Carbomer, Hydroxyethylcellulose, Potassium Hydroxide, Phenoxyethanol, Glycosphingolipids

hasil CosDNA dari Ceramide Serum Ingredients

V10 PLUS PLACENTA SERUM :
Aqua/Water, Butylene Glycol, Pentylene Glycol, Glycerin, Lysolecithin, Carbomer, Hydroxyethylcellulose, Potassium Hydroxide, Citric Acid, Phenoxyethanol, Sodium Citrate, Pueraria Lobala Root Extract, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Chlorella Vulgaris Extract

hasil CosDNA dari Placenta Serum Ingredients

V10 PLUS PYCNOGENOL SERUM :

Aqua/Water, Butylene Glycol, Pentylene Glygol, Glycerin, Lysolecitin, Carbomer, Phenoxyethanol, Pinus Pinaster Bark Extract, Hydroxyethylcellulose, Potassium Hydroxide

hasil CosDNA dari Pycnogenol Serum Ingredients

Dari ketiga hasil CosDNA ketiganya masih dibatas aman, so we don't have to worry about it


SCENT
Sesuai dengan klaimnya, serum ini emang nggak berbau sama sekali

 VERDICT
Jadi aku sudah mencoba produk ini selama 10 hari secara bergiliran. Yang paling aku pikirkan adalah bagaimana serum ini bekerja dikulitku yang cenderung acne prone dan aku emang ngerasa kalau kulitku lebih banyak minyaknya daripada nutrisi.

Ketika pertama kali aku pakai, aku amazed banget sama konsistensi serumnya. Akan aku jabarkan :

V10 PLUS CERAMIDE SERUM

Serum ini mempunyai konsistensi yang sedikiiit lebih kental dari air, tapi nggak seperti gel juga. Tidak berwarna dan juga tidak berbau sama sekali. Ketika diusapkan ke wajah, serum ini akan sangat cepat meresap dan terasa sangat ringan diwajah. Kulit terasa lembab, dan juga terlihat glowing.
Tapiiiii.. pemakaian hari pertama itu, kulitku agak sedikit gatal-gatal terutama didaerah dekat hidung dan bibir. Mungkin efek adaptasi kali ya..

Ketika diaplikasikan sebelum tidur, esok harinya kulit wajah aku terasa lembuuuutttt banget dan juga kenyal! Ceramide ini nggak bikin kulitku jadi breakout setelah pemakaian selama 4 hari.

V10 PLUS PLACENTA SERUM

Tidak seperti Ceramide, Placenta serum ini konsistensinya lebih cair seperti air. Tidak berwarna dan berbau. Serum ini juga cepat menyerap dan langsung memberikan nutrisi seketika. Kulit langsung terasa lembab, kenyal, halus dan juga tidak lengket dikulit. 

Tetapi placenta serum ini sedikit memberikan aku breakout (timbul beberapa jerawat) dan aku harus stop pemakaian untuk beberapa hari. 

V10 PLUS PYCNOGENOL SERUM

Serum satu ini memiliki warna kuning keorenan yang konsistensinya sedikit lebih berat daripada air, namun lebih cair daripada gel (seperti ceramide serum). Tidak berbau sama sekali. 

Aku lebih suka dengan pycnogenol serum ini karena bisa menenangkan kulitku yang lagi breakout pas lagi KKN. 

Cepat meresap, kulit terasa lembab, dan kenyal. PLUS bisa menenangkan kulit yang lagi breakout. Tadinya kulit wajahku ada bintik-bintik kecil seperti jerawat, dan setelah memakai serum ini untuk beberapa hari langsung jadi sedikit lebih baik. 

TAPI ada satu hal yang menurutku kurang oke.. : 

Untuk kepraktisan dan juga kehigienisan, aku kurang suka dengan kemasan sachet seperti ini karena saat dibuka bisa terkontaminasi dengan udara (pengalaman, soalnya V10 Plus ini aku bawa ke tempat KKN). 

Sekarang waktunya untuk penilaian akhir! 
Yay :
·       Kemasan sachet, praktis
·       Travel friendly, satu amplop berisi banyak sachet
·       Banyak varian serum menyesuaikan dengan kondisi dan masalah kulit
·       Cukup baik dikulitku yang acne prone
·       Sangat cepat meresap dan sangat terasa dalam memberikan nutrisi dikulitku
·       Kulit terasa kenyal dan lembut
·       Sangat ringan dikulit
·       Pycnogenol bekerja dengan baik untuk kulit acne prone

Nay :
·       Kemasannya yang sachet sedikit membuatku khawatir akan terkontaminasi udara
·       Akan menjadi tidak travel friendly saat sachet tersebut dibuka (terutama jika ditempat KKN)
·       Sedikit memberikan sensasi menyengat (mungkin karena adaptasi)
·       Full sized-nya mahal
·       Belum ada offline store di Indonesia (mesti beli online)
·       Mahal

RATE : 4/5
REPURCHASE : Maybe. Mungkin bakalan beli kalo full sized-nya lagi diskon :p
RECOMENDED : Yes! Buat kamu yang nyari sample sized skin care trus juga variannya yang banyak, aku bener-bener ngerekomendasiin ini. 

Visit their store for more information and purchase!
Website : http://www.v10plus.co.id/
Instagram : @V10plus_indonesia
Facebook : V10 Plus Indonesia

Order Contact

CS 1:
BB Pin : 52BE98F6
SMS / Whatsapp : +6281286967999
LINE ID / WeChat : v10plus_indonesia


CS 2:
BB Pin : 527DB818
SMS / Whatsapp : +6285719819888
LINE ID / WeChat : v10plus_indonesia2


Soooo... ada yang juga pernah nyobain skin care ini? 


See you on my next post! 
XOXO



You May Also Like

2 comments

  1. Aku mau cobain v10 yang acne series. Karena jenis kulit wajahku oily combination dan acne prone. Apakah ini bakal cocok dikulit aku.

    nurazizahkim.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi! aku juga belum nyoba sih, yang acne series. tapi serum yang Pycnogenol itu juga masuk ke acne series dan kebetulan lumayan cocok juga dikulit aku yang acne prone banget.

      Delete